Hari Raya Idul Adha selalu identik dengan ibadah qurban, sesuai dengan peristiwa agung yang melatarbelakanginya yaitu peristiwa Nabi Ibrahim AS yang rela mengorbankan putranya Ismail AS sebagai bentuk kepatuhan kepada Allah SWT.

langkah aktualisasi dari nilai-nilai tersebut SD MBS Prambanan laksanakan latihan berkurban yaitu dengan iuran qurban dari seluruh ananda yang diwujudkan hewan kurban berupa satu ekor sapi. Proses penyembelihan dan pentasyarufan hewan qurban dilaksanakan oleh Panitia PHBI PPM MBS Yogyakarta. Pelaksanaan penyembelihan hewan qurban dari SD MBS Prambanan pada Selasa (18/6/2024) di Komplek PPM MBS Yogyakarta.

Turut hadir dalam proses penyembelihan hewan Qurban, yaitu Ustadzah Riza (Kepala SD MBS Prambanan) bersama Ustadzah Dewi, Ustadzah Eni dan Ustadz Dimas

Ustadzah Riza selaku kepala SD MBS Prambanan menyampaikan kegiatan ini sebagai sarana latihan berkurban untuk menanamkan nilai-nilai Aqidah dan Akhlaq dalam meneladani kisah Nabi Ibrahim AS dan Ismail AS, serta semoga dengan kegiatan berkurban dapat menumbuhkan empati dan salih menghargai terhadap orang lain.

Leave a Comment